BHABINKAMTIBMAS POLSEK SAJINGAN BESAR LAKUKAN PENGECEKAN LAHAN JAGUNG DALAM PROGRAM KETAHANAN PANGAN NASIONAL

Tribratanews.polri.co.id. Polda Kalbar. Polres Sambas. Polsek Sajingan Besar.Dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan Nasional, Bhabinkamtibmas Desa Kaliau Polsek Sajingan Besar, Bripka Riko Budiharjo bersama anggota Polsek Bripda Tomi melaksanakan kegiatan pengecekan lahan jagung milik warga di Dusun Keranji RT 03 RW 02 Desa Kaliau, Kecamatan Sajingan Besar, Kabupaten Sambas, pada Jumat (17/10/2025) pagi.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program “1 Desa 1 Hektar” yang dicanangkan untuk memperkuat ketahanan pangan masyarakat di wilayah hukum Polres Sambas, khususnya di Kecamatan Sajingan Besar. Lahan yang dicek memiliki luas sekitar 1 hektar dan merupakan milik warga bernama Sujono.

Dalam pengecekan tersebut, Bripka Riko Budiharjo memastikan kondisi pertumbuhan tanaman jagung berjalan baik meski ditemukan sebagian bibit yang tidak tumbuh merata akibat faktor cuaca dan curah hujan yang tidak menentu.

“Program ketahanan pangan ini menjadi bentuk sinergi Polri bersama masyarakat dalam menjaga ketersediaan bahan pangan serta mendorong ekonomi masyarakat pedesaan,” ujar Bripka Riko di sela kegiatan.

Kapolsek Sajingan Besar Iptu Ircham menyampaikan bahwa kegiatan pengecekan lahan jagung ini rutin dilakukan oleh personel Bhabinkamtibmas untuk memastikan hasil tanam masyarakat dapat berkembang dengan baik serta memberikan manfaat bagi kebutuhan pangan lokal.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.

Penulis : Humas Polsek Sajingan Besar
Editor : Alfian Nunar/Kombes Pol Dr. Bayu Suseno, S.H.,S.I.K.,M.M.,M.H
Publish :

Popular posts from this blog

*Kapolsek Selakau Diwakili Aiptu Roni Andriyani Hadiri Kegiatan Penanaman Jagung Perdana BUMDes di Desa Twi Mentibar*

Polsek Sajingan Besar Kawal Penyerahan Alat Pertanian untuk Dukung Ketahanan Pangan Desa Santaban

*Kapolsek Selakau Bersama Forkopimcam Laksanakan Penanaman Jagung Perdana di Tiga Desa*